Kamis, 03 April 2014



“BELAJAR MENGHARGAI ILMU”
BACAAN : AMSAL 1 : 7
Pendidikan merupakan hal yang sangat penting bagi setiap orang, bahkan saat manusia pertama lahirpun sudah mengenal pendidikan. Pada zaman sekarang ini, pendidikan menjasi syarat untuk kita supaya kita bisa hidup dengan sejaterah. Tetapi, di sekitar kita masih ada anak-anak yang kurang termotivasi dalam bersekolah. Banyak faktor tentunya yang mempengaruhi hal tersebut, baik kepribadian, keadaan keluarga, dan sistem pendidikan itu sendiri. Namun, tidak jarang pendidikan sering menjadi beban pada anak-anak zaman sekarang.
Sobat muda, untuk mendapatkan sesuatu yang baik butuh pengorbanan. Hal itulah yang selalu di ajarkan Yesus pada kita. Yesus mengajar kita untuk terus belajar melakukan yang terbaik dalam hidup, termasuk beajar untuk menghargai ilmu. Sobat muda, ilmu sangat penting untuk kita. Seperti bacaan saat ini janganlah kita menjadi orang bodoh yang menghina didikan dan ilmu yang kita terima. Dalam bacaan ini, tidak cukup kita takut pada Tuhan Yesus namun di sisni kita di tuntut untuk menghargai ajaran yang kita terima dalam hidup kita, termasuk ilmu pegetahuan yang kita terima di sekolah, kampus, dan di manapun kita berada.
Sobat muda, marilah kita menjadi seperti Tuhan Yesus yang mewartakan kerajaan Allah, dan apa yang di lakukan Yesus adalah bentuk penghargaan terhadap perintah Bapa yang menjadi sumber pengetahuannya. Marilah kita melatih diri kita untuk lebih menghargai ilmu dan mempraktekannya dalam kehidupan kita yang tentunya memberikan manfaat bagi orang-orang di sekitar kita baik itu keluarga, teman, pacar, guru, masyarakat, dan khususnya untuk kemuliaanTuhan Yesus kini dan sampai selamanya. Amin


Tidak ada komentar:

Posting Komentar